Saturday, June 26, 2010

Unik, Kucing pun Pakai Kaki Palsu

Ada yang lain, pada kucing berbulu hitam ini, kaki belakangnya sangat berbeda dengan kucing lain. Karena kucing ini menggunakan kaki palsu Bionik.


Kucing yang diberi nama Oscar ini berasal dari London, Inggris. Kaki belakang kucing ini putus atau terpenggal dalam sebuah kecelakaan di lahan pertanian. Kakinya terlindas traktor atau mesin pemanen Oktober tahun lalu.

Delapan bulan kemudian kucing ini bisa berjalan dengan baik setelah diberi kaki palsu bionik yang berbentuk kecil dan unik. Kaki bionik ini merupakan terobosan pertama di Inggris untuk kucing.

Kucing berumur 2.5 tahun ini sekarang sudah bisa berjalan bahkan berlari dengan kencang bahkan lebih cepat ketimbang berkaki biasa. Jawa Pos

0 comments:

Post a Comment