Saturday, April 3, 2010

Di duga UFO, Pola Misterius Di BMG Australia

Pola misterius tiba-tiba muncul di radar BMG di Australia, tidak ada yang tahu kenapa pola ini terbentuk. Gambar pola misterius pertama kali muncul pada 15 Januari 2010, pola yang muncul berbentuk donat es. Pola yang muncul di BMG itu terlihat di wilayah Kalgoor lie Australia Bagian Barat.


Citra satelit tidak menunjukkan adanya gumpalan awan di area tersebut saat pola tersebut terlihat. Tidak hanya sekali pola tersebut pada tanggal 22 januari, pola tersebut terlihat lagi tapi dengan bentuk bintang merah berpijar. Pola tersebut berada di wilayah Broome. Ada juga berbentuk inti merah spiral yang muncul di Melbourne para pembaca radar mengatakan itu berbentu cincin api.








Namun sampai saat ini belum ada penjelasan dari BMG Australia mengenai penampakan pola yang tertangkap radar. Dalam situsnya mereka mengatakan itu hanya gangguan pada radar dan sedang diperbaiki.
Jawaban itu tidak membuat publik puas, sehingga banyak penganut teori konspirasi membuat teori sendiri.
Ada yang beranggapan itu disebabkan aktifitas UFO dan ada juga yang beranggapan itu adalah uji coba modifikasi cuaca yang dilakukan oleh militer.

Salah satu teori konspirasi mengatakan itu akibat uji coba HAARP (High frequency Active Auroral Research Program) yang dilakukan oleh milier Amerika Serikat

Teori lain mengatakan ini adalah sebuah pertanda akan terjadi bencana seperti yang terjadi di Victoria yang baru saja terkena badai olga dan paul.

0 comments:

Post a Comment