Tuesday, March 16, 2010

3 Langkah Untuk Menulis Blog Secara Profesional

Artikel yang berkualitas di dalam konten blog sangat mempengaruhi kenyamanan serta betah atau tidaknya pengunjung di blog kita. Oleh karena itu kita harus mengusahakan menulis di blog itu secara profesional. Saya sendiri juga merasa kalau dalam menulis di konten blog ini masih jauh dari kata profesional, karena masih banyak kesalahan disana-sini.
Untuk menutupi kesalahan-kesalahan yang saya lakukan dalam menulis di  blog ini, iseng-iseng saya googling dan akhirnya mendapatkan sebuah artikel tentang langkah-langkah menulis blog secara profesional.

Langkah-langkah untuk menulis secara profesional di blog ada 3 :


1. Belajar dari para Ahli.

Hal pertama yang harus di lakukan adalah mengetahui apa yang diketahui oleh para Blogger Profesional. Sempatkan anda untuk mengunjungi blog mereka, pelajari bagaimana cara mereka menulis dan usahakan mereka menjadi mentor anda.

2. Jadikan diri Anda seorang Ahli.

Seorang yang ahli dalam bidang tertentu lebih disukai oleh pengunjung. Karena pengunjung benar-benar bisa mendapatkan solusi permasalahan yang mereka miliki di blog yang benar-benar ahli dalam bidangnya. Jadi pelajari sungguh-sungguh apa yang kamu suka dan jadikan Anda ahli di bidang itu maka pengunjung secara  langsung akan menyukai blog anda dan terlihatlah Anda sebagai seorang yang profesional dalam menulis di blog.

3. Pastikan Posting Blog Anda Sempurna.

Ketelitian dalam menulis di blog adalah sangat penting, tentu para pengunjung akan merasa tidak nyaman seandainya spelling atau penulisan anda terdapat kekurangan. Penulisan yang kurang sempurna seakan anda tidak teliti dan benar-benar tidak ahli dalam bidang Anda.Jadi, seandainya Anda ingin menjadi penulis blog yang profesional luangkan waktu Anda untuk meneliti tulisan blog anda sebelum menekan tombol mempublikasikan. Tulisan anda harus tampak masuk akal, tanpa cacat dan terbaik di arena online.

3 Langkah diatas mudah-mudahan dapat membantu Anda menjadi penulis yang profesional, Saya sendiri kadang masih teledor dalam menulis. Maklumlah, Saya masih Newbie dibidang tulis menulis. Ok selamat mencoba 3 Langkah Menulis di blog secara profesional.

0 comments:

Post a Comment