Ternyata Merapi kini semakin menjadi-jadi, setelah sebelumnya terjadi hujan abu, di Yogyakarta pada malam tadi terjadi hujan kerikil.
Menurut salah satu warga bernama Rumi warga Sorosutan, Umbulharjo, Yogyakarta dikutip dari detikcom mengatakan Dia nggak tidur karena terjadi hujan kerikil di tempat tersebut.
Kini Rumi dan keluarganya memilih memantau kondisi merapi melalui televisi, hal ini untuk berjaga-jaga jika nantinya terjadi sesuatu.
Yang membuat mereka khawatir adalah Sungai yang berada di dekat rumahnya. Sungai Code itu merupakan aliran lahar merapi. Mereka takut jika nanti terjadi banjir lahar tersebut.
Untuk berjaga-jaga mereka sengaja tidak menutup pintu, agar bisa lari secepatnya jika kejadian itu terjadi.
Sementara itu di daerah Kemetiran tidak jauh dari Malioboro terjadi hujan pasir yang berukuran lumayan besar boleh dibilang ini juga merupakan hujan kerikil.
Friday, November 5, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment